![]() |
Filter AC |
Terjaga kualitas udaranya ?
Yak betul. Maksud dari terjaga kualitas udaranya adalah filter AC mampu menyaring debu atau kotoran yang terbawa oleh udara apalagi kondisi jendela mobil Anda terbuka, secara otomatis udara luas yang terkontaminasi oleh debu atau kotoran masuk ke mobil Anda dan akan tersirkulasi dalam sistem pendingin ruangan atau sering disebut AC tersebut.
Memang ada ya, filter AC pada Datsun GO Panca dan GO+ ?
Datsun GO Panca dan GO+ tidak terdapat filter AC, namun dalam waktu dekat ini pihak dealer yang sudah kami konfirmasi ke bagian Service Advisornya memang benar adanya tentang pemasangan filter AC pada tipe Datsun tersebut. Untuk biaya pemasangan dan partnya belum diketahui.
Nanti lebih jelasnya, kami akan dikonfirmasi lagi oleh pihak Service Advisornya mengenai harga part dan biaya pasang filter AC Datsun tersebut dan akan segera kami share ke RoPaters sekalian.
Baca juga : Perawatan Berkala Pada Sistem AC
Harga Filter AC Datsun GO/Go+
Untuk pemasangan di bengkel AC memang sudah ada yang melakukannya. Namun pemasangannya tidak rapi dan malah ada keluar angin dari bekas pemasangan tersebut. Kemungkinan disebabkan oleh cover yang dipasang tidak bisa rapat dan angin sirkulasi dari evaporatorpun akan keluar dari sirkulasinya. Jadi kami sarankan bagi yang ingin memasang filter AC Datsun GO Anda harus lebih jeli dan teliti. Jika ingin segera memasang , pastikan tingkat kerapatan cover penutup filter AC kondisinya bagus.
0 comments:
Post a Comment